Ini Alasan UAS Dukung Fatani-Zarkasyi
Acehlive.com, Lhokseumawe– Penceramah kondang Ustadz Abdul Somad atau UAS, mengaku mendukung pasangan Fathani- Zarkasyi karena pasangan ini dinilai akan memperkuat kegiatan keagamaan.
Hal tersebut disampaikan oleh Ustadz UAS pada acara kempanye dialogis yang berlangsung di kawasan Cunda, Lhokseumawe, Sabtu,(16/11/2024).
Menurutnya, mengurus jenazah merupakan ibadah farzu kifayah yang harus dilaksanakan oleh orang yang masih hidup. Bagi keluarga yang sedang berduka, meninggal dunia seseorang anggota keluarga merupakan suatu hal yang sulit, baik karena rasa sedih maupun karena faktor ekonomi. ” Program memberi santunan untuk anggota keluarga yang meninggal dunia merupakan langkah program terpuji karena ikut meringan beban orang yang sedang berduka. Bantuan sebesar dua juta cukup terbantu keluarga yang sedang berduka, ” kata Ustadz UAS.
Selain itu, program memberdayakan pasantren dan para santri juga menjadi alasan ustadz UAS mendukung pasangan urut 04 ini. ” Membantu pasantren, memberi intensif kepada guru ngaji dan memberikan pelatihan keterampilan kepada wali santri, saya dukung penuh,” jelas ustadz UAS tentang program pasangan Fathani-Zarkasyi ini. ” Saya percaya program pembangunan pasantren akan didukung oleh para ulama, ustadz dan alumi dayah,” sebut Ustadz Abdul Somad yang disahuti dengan tepuk tangan peserta dialogis.
Ustadz UAS juga mengapriasi program keagamaan lain yang digagas oleh Fatani-Zarkasyi, seperti memberi santunan untuk para imam kampung dan program menghidupkan jamaah magrib di kampung kampung.” insyaAllah, pasangan Fathani-Zarkasyi akan dimudahkan, tetapi jangan lupa untuk tetap berdoa, sembayang dan berslawat kepada Baginda Nabi Muhammad SWT,” seru Ustadz Abdul Somad.
Sisi lain, Ustadz Abdul Somad mengaku bahwa dirinya mengenal baik dengan pasangan calon walikota pilkada 2024 ini. “Dengan Haji Zarkasyi, saya sudah kenal lama. Beberapa kali saya sudah pernah datang ke rumah beliau,” kata ustadz UAS tentang keakrabannya dengan wakil walikota ini.[*]