Pendemo Bentrok dengan Polisi
SEJUMLAH PENDEMO PINGSAN DAN LUKA PASCA BENTROK DENGAN POLISI DI HALAMAN KANTOR WALIKOTA LHOKSEUMAWE/ ACEH/ SIANG// AKSI SALING PUKUL TIDAK TERELAKKAN SETELAH POLISI MENAHAN PENDEMO YANG INGN MASUK KE HALAMAN KANTOR WALIKOTA// PENDEMO DATANG UNTUK MENUNTUT TANGGUNG JAWAB PEMERINTAH ATAS GANTI RUGI TANAH YANG DIGUNALAN UNTUK KILANG GAS PT ARUN LNG//
SALING DORONG DAN SALING PUKUL TERJADI KETIKA SEJUMLAH APARAT POLISI MENGHALANG-HALANGI PENDEMO YANG INGIN MASUK KE HALANAN KANTOR WALIKOTA// WARGA MEMAKSA MASUK HALAMAN KANTOR KARENA INGIN BERTEMUN WALIKOTA LHOKSEUMAWE/ SUAIDI YAHYA// NAMUN KARENA WALIKOTA SEDANG TIDAK BERADA DI TEMPAT/ POLISI MELARANG WARGA UNTUK MASUK HALAMAN//
NAMUN PARA PENDEMO TIDAK MENGHIRAUKAN PENJELASAN POLISI DAN TETAP MEMAKSA UNTUK MASUK HALAMAN KANTOR WALIKOTA// SEJUMLAH POLISI DARI POLRES LHOKSEUMAWE BERUSAHA UNTUK MENGHALAU PARA PENDEMO SEHINGGA TERJADI SALING DORONG DAN SALING PUKUL ANTARA POLISI DENGAN WARGA PENDEMO//
KARENA KALAH BANYAK/ POLISI TIDAK MAMPU MENGHALAU SEHINGGA PENDEMO MAMPU MENEROBOS BRIGADE POLISI DAN SEMPAT MEMASUKI HALAMAN KANTOR WALIKOTA//
BENTROKAN/ JUSTRU KEMBALI KETIKA PENDEMO SUDAH BERADA DI DALAM HALAMAN KANTOR WALIKOTA// UNTUK MENGHENTIKAN AKSI SALING PUKUL / POLISI BERPAKAIAN SIPIL SEMPAT MELEPASKAN BEBERAPA TEMBAKAN KE UDARA// SUARA PISTOL YANG DITEMBAK KEATAS/ AKHIRNYA MAMPU MENGHETIKAN AKSI SALING HANTAM ITU//
AKIBAT AKSI KEKERASAN INI/ ENAM ORANG PENDEMO MENGLAMI LUKA RINGAN SEHINGGA HARUS DIRAWAT DI RUMAH SAKIT// BEBERAPA WANITA JUGA SEMPAT PINGSAN SEHINGGA MEMPEROLEH PERTOLONGAN DARI SEJUMLAH REKAN MAREKA//
DEMONTRASI INI DILAKUKAN OLEH SEJUMLAH WARGA YANG MENAMAKAN DIRINYA MASYARAKAT BLANG LANCANG-RANCONG DAN HMI LHOKSEUMAWE ACEH UTARA//
DEMO DILAKUKAN UNTUK MENUNTUT PEMERINTAH LHOKSEUMAWE AGAR SEGERA MEREALISASI GANTI RUGI ATAS LAHAN YANG DIGUNAKAN OLEH PT ARUN LNG//PERUSAHAAN DIMAKSUD ADALAH KILANG PENYULINGAN GAS ALAM CAIR YANG BERADA DI BAWAH KENDALI PERTAMINA// PERUSAAN INI TERMASUK SEBAGAI SALAH SATU PROYEK VTAL NASIONAL//
MENURUT MAREKA/ GANTI RUGI YANG TELAH DILAKUKAN PADA TAHUN 1974 BELUM SELESAI KARENA ADA BUTIR BUTIR PERJANJIAN YANG BELUM DIPENUHI// SALAH SATU BUTIRAN YANG BELUM DIREALISASI ITU ADALAH PENYEDIAAN TANAH DAN RUMAH PENGGANTI DI LOKASI YANG DISETUJUI BERSAMA// TANAH DAN RUMAH INI ADALAH SEBAGAI GANTI MILIK MAREKA YANG DIGUSUR KARENA PEMBANGUNAN KILANG PENYULINGAN GAS ARUN//